Lempeng Pisang

Sabtu, 13 April 20131komentar

Lempeng Pisang


Seandainya anda memiliki 1 sisir pisang kepok  di rumah, apa yang akan anda buat darinya? Kolak pisang? Atau pisang goreng? Nah, saya memilih untuk mencoba membuat lempeng pisang. Makanan yang mirip-mirip pancake ini sangat lezat dan patut anda coba jika anda bosan dengan variasi olahan pisang yang biasanya. Bentuknya yang mirip pancake ini sebenarnya karena saya mencetaknya menggunakan cetakan pancake, jika anda tidak memilikinya dan tidak mau ribet bisa langsung dituangkan ke pan teflon tanpa harus dicetak. 

Saya termasuk penggemar berat pisang dan segala olahan yang dibuat dari buah ini. Nah, lempeng pisang ini memang pas sekali untuk melewatkan waktu anda bersantai di rumah disaat cuaca mendung dan dingin ditemani dengan keluarga tercinta. 

Ibu saya dulu sering membuatnya di rumah. Waktu itu karena tidak memiliki pan anti lengket maka adonannya di goreng dengan minyak yang banyak. Makanan itu dikenal dengan nama cucur kodok. Sebenarnya tanpa pan anti lengket pun anda bisa memanggangnya langsung diwajan, caranya dengan menggunakan selembar daun pisang. Letakkan selembar daun pisang, kemudian tuangkan satu sendok adonan di atasnya, tekuk daun pisang sehingga adonan tertutup. Kemudian panggang diatas wajan hingga daun pisang kecoklatan dan lempeng matang, dengan cara ini lempeng pisang tidak lengket. Pisangnya bisa menggunakan jenis lainnya selain pisang kepok.

Yuk kita lihat resepnya.


Lempeng Pisang
Resep diadaptasikan dari Ibu saya.

Bahan:
- 300 gram pisang kepok, atau pisang jenis lainnya
- beberapa buah pisang diiris untuk hiasan di permukaannya
- 200 gram tepung terigu serba guna
- 1 butir telur ayam
- 1/2 sendok teh baking powder
- 150 gram gula pasir (tambahkan jika kurang manis)
- 50 ml susu cair
- 1/4 sendok teh kayu manis bubuk (optional)
- 1/4 sendok teh garam halus
- Sedikit mentega/margarine untuk mengolesi pan

Cara membuat:
Pisang kepok dikupas, kemudian masukkan ke dalam mangkuk dan di remas-remas dengan tangan atau sendok hingga halus. Jangan menggunakan blender atau food processor agar tekstur pisangnya masih terasa. 

Tambahkan tepung terigu, telur, susu cair, baking powder, kayu manis bubuk, garam dan gula pasir, aduk hingga rata.
 

Panaskan pan datar anti lengket, olesi dengan mentega diatas permukaannya, tuangkan satu sendok sayur adonan keatasnya. Tata beberapa potongan pisang diatas adonan. Panggang dengan api kecil hingga matang dan bagian bawahnya kecoklatan. 
 

Balikan adonan kemudian masak sisi sebelahnya hingga kue matang. Angkat dan siap disajikan.
 

sumber
 
Share this article :

+ komentar + 1 komentar

29 November 2016 pukul 20.03

Itu beli cetakannya dimana ya...berapaan harganya

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Budaya Urang Banjar - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger